Melanjutkan komitmen WOMANPRENEUR COMMUNITY untuk menciptakan lahirnya 1000 womanpreneur baru bagi wanita wanita Indonesia sebagai penggerak Ekonomi kembali menghasilkan bibit bibit pengusaha wanita sukses melalui program Inspiring Womanpreneur Competition 2 .
Rangkaian program yang telah diadakan sejak bulan January 2014, dengan rangkaian kegiatan pembekalan & pelatihan bisnis serta aktivitas langsung di area bisnis . berakhir pada puncak acara GRAND FINAL INSPIRING WOMANPRENEUR COMPETITION 2 pada tanggal 27 April 2014 bertempat di Auditorium Kantor Pusat Indosat
Wisuda Peserta
Tujuan diadakannya kegiatan ini adalah
Meningkatkan jumlah pelaku wirausaha khususnya dikalangan wanita. Indonesia
Menciptakan 1000 Womanpreneur baru yang dihasilkan oleh para peserta kompetisi dengan cara masing masing peserta mampu menciptakan peluang peluang usaha maupun mentransfer Skill /ilmu dan wawasan kepada wanita lain sebagai jalan pembuka memulai usaha
Membangun mental pemenang & memberdayakan wanita untuk berani memiliki dan membangun Impian
Menyebarkan spirit Enterpreneurship bagi wanita Indonesia untuk membantu perekonomian keluarga & Ekonomi masyarakat
Mengangkat potensi bisnis yang dijalankan oleh member yang tergabung dalam womanpreneur Community
Mengajak para wanita untuk berperan serta sebagai WOMAN OF CHANGE untuk majunya usaha mikro khususnya di kalangan wanita
Rangkaian kegiatan selama 4 bulan ini tentunya tidak terlepas dari supporting dan kepedulian dari sahabat sahabat yang bersedia untuk berbagi dan juga Mitra mitra WPC yang turut menyukseskan jalannya kegiatan ini
Para mentor yang memberikan pelatihan dan pembinaan selama masa program adalah
- Irma Sustika ( Trainer , Owner ISF Consulting dan founder WPC
- Ietje Guntur ( Trainer & Co Founder WPC)
- Ellies Sutrisna ( CEO Excellent Grup)
- Zakiah ambadar ( Owner Lamnode Baby word)
- Taufan Arifin ( CEO Majalah Success)
- Isdi isdianto ( Pemred Majalah Wirausaha Keuangan)
- Johanes arifin wijaya ( Motivator)
- Teguh Wibawa ( Pengusaha )
- Dion Dewa Brata ( Dekan Fakultas Ekonomi Universitas Kalbis )
- Roy Darmawan ( Roy Darmawan )
Tim Juri
Ietje Guntur, Taufan arifin, Hendry Risjawan, Monika kumalasari, Johanes Arifin Wijaya
Para pemenang
Pemenang I Lenny Riana , Lenny Riana Production, Fashion Muslim
Pemenang ke 2 . Aulia Siska adeline asesories & juga pemebrdaya komunitas odapus ( orang penderita lupus
Pemenang ke 3 @debby shinta , EO Kids Party
Pemenang ke 4 Wiwi Khumaira Fashion muslim
Pemenang kategori
Empowering womanpreneur Yesi Herawati kuliner bandeng rorod
Kreative & inovative womanpreneur Rinny Ermiyanti kuliner nastar safira
Networking womanpreneur Karila Wisudayanti… ladona baby stuff
Pemenang pertama Pemenang kedua Lenny riana (Jakarta) Aulia Siska ( Lamongan
Pemenang Ketiga Pemenang ke empat
Debby Shinta Wiwi Kusmirah
Pemenang Kategori
Networking Womanpreneur Empowering Womanpreneur
Karila Wisudayanti Yesi Herawati
Kreatif & Inovatif Womanpreneur
Rinny Ermiyanti
Para Pemenang mendapatkan hadiah berupa
1 buah spring bed dari Central Spring Bed,Uang Tunai dan hadiah dari Nefertiti Cosmetic
Bagi pemenang pertama sd ke tiga mendapatkan produk dari nefertiti cosmetic serta voucher Free royalti Fee Franchise dari Arum Dalu Spa
Semoga program ini mampu menjadi pendorong lahirnya pengusaha pengusaha yang baru dalam menggerakkan ekonomi masyarakat
Salam Inspirasi Wanita
Founder