Honey Bee h-a Alhannan

Awal mula memulai usaha adalah ingin menjadi wanita yang mandiri dan mampu membantu keuangan keluarga, menyenangkan hati dan diri sendiri. Beliau adalah Ibu Kholifatunnaim, alumni IWPC batch 2 yang memiliki usaha dengan brand honey bee h-a alhannan, produk kualitas yang terjaga dan harga yang terjangkau. Keunggulan kualitas yang terjaga kemurniannya dan pembeli dapat menyaksikan prosesnya.

Usaha ini sudah berjalan kurang lebih 5 tahun dengan omzet 2.5 juta/bulan.

Selama menjalankan usaha, Ibu Kholifatunnaim telah memberikan pelayanan yang baik, bukan janji palsu dan produk yang memang berkualitas. Hal tersebut dilakukan untuk meminimalisir resiko komplain dari customer.

Motivasi Ibu Kholifatunnaim menjalankan usaha ini adalah, “peluang yang baik di pasar, belum banyak pesaing.” tuturnya.

Disiplin & konsisten itu yang diterapkan oleh Ibu Kholifatunnaim.

Kedepannya ingin memiliki toko sendiri dan memperbesar area kerja (produksi), karena saat ini untuk pemasaran produknya melalui bazar toko lokal dan secara langsung. Dengan bisnis ini, semoga dapat memberi manfaat kepada orang lain yang sakit. Yang sembuh karna produk kita.

Awal mula mengenal Womanpreneur Community dari program APP Sinar Mas dan menjadi binaan serta komunitas. Manfaat mengitkuti IWPC, sangat banyak ilmu yang beliau dapat kan dari mulai cara berbisnis yang benar, kedisplinan, percaya diri yang meningkat ,dan ilmu yang pastinya membuat bisnis kita berkembang dan bertumbuh. Karyaperempuan.id sangat suka dan mashallahtabarakalah.

Comments

comments

Share

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *