Perlakukan Pelanggan Anda Seperti Anda Ingin Diperlakukan

Resep di atas terdengar terlalu sederhana, tetapi sebenarnya sangat manjur. Resep lain yang mungkin selama ini selalu kita ingat adalah dekatilah pelanggan anda dengan penuh semangat, antusias, gembira dan hal hal pisitif lainnya.

Memang benar, anda bisa lakukan hal tersebut, tetapi anda juga dapat memakai suatu resep lain yang cukup simpel seperti judul artikel ini.

Tentunya, setiap harinya kita pun dalam posisi sebagai pembeli, apa yang akan anda rasa apabila anda diperlakukan tidak seperti yang anda harapkan? marah? kesal? atau bahkan malahan tidak jadi membeli?

Namun sebaliknya, kalau anda merasa senang apabila anda menjumpai seorang sales yang begitu mengerti perasaan, kondisi anda dan kebutuhan anda, tentunya anda akan merasa senang, maka lakukanlah itu terhadap pelanggan anda sendiri.

Kalau anda senang apabila anda menerima seorang sales yang mampu menjelaskan dengan baik, jelas dan tidak memaksakan semua informasi, lakukan itu juga dengan pelanggan anda.

Kalau anda merasa senang ada seorang sales yang dapat membantu anda mencari solusi dan memilih produk dengan tepat, lakukan juga hal tersebut terhadap pelanggan anda.

Jadi apabila ada sales lain ataupun sales kompetitor anda lebih baik, tidak usah berkecil hati dan mencari kambing hitam atas kegagalan anda. Belajarlah dari kelebihan mereka dan perbaikilah kelemahan kita.

Sc. Naskah Lengkap Jalan Jitu WPC

Comments

comments

Share

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *