Ketahui target strategi komunikasi pemasaran
Sebelum kamu membuat rencana komunikasi strategis, kamu perlu memahami audiens yang ditargetkan. Hal ini menjadi penting karena setiap rencana komunikasi pemasaran harus dicocokkan dengan target tertentu.
Mendefinisikan USP (Unique Selling Proposition)
Unique Selling Proposition adalah dasar dari strategi komunikasi pemasaran. USP harus tercermin dalam setiap pesan yang dikirim oleh perusahaan pada semua saluran komunikasi, baik itu oleh public relation, direct selling, atau yang menggunakan konten. USP yang baik akan memastikan bahwa pesan yang disampaikan oleh perusahaan jelas, konsisten, dan mudah dikenal.
Mendefinisikan Branding
Branding adalah bagian penting dari proses penentuan strategi komunikasi pemasaran. Secara luas mencakup dua hal. Pertama, branding adalah tentang bagaimana perusahaan memiliki tampilan dan rasa yang konsisten pada semua materi pemasaran baik online dan offline. Namun, pada tingkat yang lebih dalam, branding adalah tentang identitas inti perusahaan.
Membuat tolak ukur keberhasilan
Hal ini dilakukan agar semua saluran komunikasi dapat mencapai target yang ditentukan. Metrik ini akan menentukan apakah yang kamu buat memenuhi tujuan yang ditetapkan atau tidak. Jadi, pastikan kamu memilih tolok ukur yang benar-benar sesuai dan dapat kamu gunakan sebagai target rasional.
Sumber:Glints.com