8 Ide Bisnis Kreatif Rumahan dengan Modal Minim

wpc - ide-bisnis-ibu-rumah-tangga

 

Apakah membuka bisnis membutuhkan modal yang besar dan harus dikerjakan di luar rumah? Tentu saja tidak. Saat ini, Anda bisa terjun ke dunia bisnis dengan modal yang sangat minim dan bisa dilakukan di rumah sekalipun. Untuk memenangkan persaingan secara sehat, pebisnis hanya perlu melakukan inovasi, baik dari segi bentuk, model, dan pengemasan untuk menambah daya tarik dari sebuah produk.

Ketika sudah berniat untuk berbisnis, pastikan sudah mengetahui jenis bisnis apa yang akan dipilih. Sebaiknya pilihlah bisnis berdasarkan kesukaan atau passion agar selalu dikerjakan dengan maksimal. Berikut berbagai inspirasi jenis bisnis rumahan yang bisa dijalankan dengan modal yang sangat minim.

Anda Bingung Cari Produk Kredit Tanpa Agunan Terbaik? Cermati punya solusinya!

1. Makanan Siap Masak

Makanan siap masak

Model bisnis yang satu ini cukup sederhana karena tidak perlu susah payah untuk memasak makanan. Tugas Anda hanya mengemas satu atau dua jenis makanan lengkap dengan bumbu masak ke dalam satu wadah, sehingga pembeli tinggal mengolah makanan ini sesuai selera di rumah.

Tentukan jenis makanan yang akan dijual, apakah ikan, ayam, daging atau sayur. Untuk bumbu masak, sebaiknya lakukan sedikit modifikasi agar rasanya tidak membosankan di lidah. Bila perlu, tawarkan dua varian bumbu agar pembeli dapat memilih bumbu apa yang akan digunakan untuk mengolah makanan yang dibelinya.

2. Karikatur Wajah

Karikatur wajah

Bila Anda suka menggambar dan lihai dalam membuat karikatur wajah, saatnya manfaatkan untuk mendapatkan uang. Usaha yang satu ini sangat populer di kalangan anak muda. Selain dijadikan koleksi pribadi, lukisan karikatur dapat dijadikan sebagai hadiah untuk hari spesial seseorang. Modal yang dibutuhkan untuk membuka usaha ini sangatlah minim sebab alat yang diperlukan juga sedikit, seperti kanvas, tinta, kuas, dan alat menggambar lainnya.

3. Buket Bunga dari Kertas dan Kain

Buket bunga dari kertas dan kain

Pernah datang ke acara pernikahan atau wisuda teman? Jangan Anda kira itu adalah bunga sungguhan, melainkan bunga yang terbuat dari kertas berwarna dan kain-kain. Dengan kreativitas yang tinggi, kertas dan kain biasa berhasil dibentuk menyerupai bunga aslinya.

Popularitas bunga kertas dan kain ini semakin bertambah dari hari ke hari karena harga jual terpaut lebih murah bila buket dengan bunga asli. Selain itu, bunga yang terbuat dari kertas dan kain ini juga tidak akan layu sehingga bisa lebih awet dan dapat digunakan berulang kali pada acara yang berdekatan.

4. Produk Kosmetik

Produk kosmetik

Produk kosmetik, seperti make up dan skincare semakin digilai oleh kaum hawa, terutama anak muda. Jika dulunya make up digunakan untuk acara tertentu, sekarang malah digunakan setiap hari baik pergi ke kampus, hangout, ke kantor dan lainnya untuk mempercantik penampilan.

Meskipun tingkat persaingannya tinggi, tidak ada salahnya mencoba menjalankan bisnis yang satu ini. Untuk menambah omzet penjualan, pasarkan produk kosmetik secara online, baik di e-commerce atau di sosial media. Gunakanlah promosi yang menarik untuk mencuri perhatian banyak pelanggan.

5. Seni Lukis

Seni lukis via tokopedia

Ide bisnis yang satu ini mirip dengan jasa pembuatan karikatur wajah. Perbedaannya terletak pada wadah pembuatan karya. Jika karikatur wajah digambar di atas kanvas, maka seni lukis digambar pada barang tertentu, seperti gelas, talenan, atau piring. Seni lukis bisa dijadikan sebagai hadiah untuk hari ulang tahun atau sebagai aksesoris untuk acara pernikahan. Biaya produksi dari produk seni lukis termasuk murah sehingga harga jualnya terjangkau.

6. Sablon Pakaian

Sablon pakaian

Bisnis sablon pakaian jauh lebih mudah jika dibandingkan dengan bisnis lainnya. Anda tidak perlu susah payah merancang model atau menggambar di atas kanvas karena desain sablon telah disediakan oleh konsumen. Agar sablon terlihat rapi, pastikan Anda menjemur pakaian dengan benar. Hindari kebiasaan menimpa-nimpa pakaian untuk mempercepat proses pengeringan tinta sablon.

7. Tas Anyaman Rotan

Tas anyaman rotan

Di awal tahun 2018, popularitas tas anyaman dari rotan semakin meningkat. Kala itu, banyak fashion influencer yang mendadak menggunakan tas anyaman ini, terutama saat liburan ke daerah beriklim tropis. Sejak saat itu, permintaan tas rotan semakin bertambah.

Tentunya, Anda tidak perlu menganyam tas rotan sendiri. Ajak kerja sama dengan pengrajin tas rotan di daerah asal atau di kota lain di Indonesia, sehingga Anda hanya tinggal menjualnya saja. Berikan masukan dan desain baru kepada pengrajin tas agar bentuk tas rotan semakin bervariasi dan tidak membosankan.

8. Sewa Pakaian

Sewa pakaian

Selain dijual, pakaian yang sudah tidak terpakai juga bisa disewakan. Namun, dengan syarat, pakaian tersebut jarang dipakai sehingga bentuk, warna, dan elastisitas pakaian tetap terjaga dengan baik. Selain menyewakan pakaian bekas, Anda juga bisa menyewakan pakaian tradisional khas Indonesia maupun khas negara asing.

Jika tertarik, cobalah untuk menjalin kerja sama dengan beberapa desainer lokal agar pakaian yang disewakan lebih bervariasi. Tetapkan harga sewa yang terjangkau sesuai dengan model masing-masing pakaian.

Jangan Biarkan Peluang Terbuang Sia-Sia

Menyiapkan modal saja tidaklah cukup untuk mengembangkan usaha. Anda perlu memperhatikan peluang yang ada di sekitar Anda dan cekatan mengambil peluang tersebut. Jangan pernah bosan untuk terus mengasah kreativitas. Walau dimulai dengan modal yang minim, tapi bila memanfaatkan kreativitas yang tinggi maka harga jual akan tinggi. Dengan begitu Anda bisa mendapatkan omzet penjualan yang jumlahnya cukup banyak bahkan melebihi harapan.

Sumber : https://www.cermati.com/artikel/8-ide-bisnis-kreatif-rumahan-dengan-modal-minim

Comments

comments

Share

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *