Apa Visi Bisnis Anda ?

Memiliki visi bisa membantu memberi arah dalam mengembangkan bisnis.Bayangkan, betapa menyenangkan, jika Anda berkumpul dan berdiskusi bersama orang-orang yang memiliki satu pandangan yang sama dengan Anda.

Hal-hal yang Anda bicarakan tentu menemukan arah yang jelas. Begitu pula dalam berbisnis. Ketika Anda memiliki visi yang sama dalam bisnis, Anda akan mudah menemukan arah pengembangan bisnis Anda. Visi yang baik akan membuat bisnis Anda semakin kuat.

Lalu bagaimana sebaiknya menentukan visi bisnis?

Sebagai pedoman pengembangan, visi bisnis sebaiknya dibuat dengan melihat tujuan bisnis itu sendiri. Tujuan yang dimaksud tentu saja bukan jangka pendek karena ketika Anda menentukan untuk berbisnis, Anda pasti memiliki tujuan jangka panjang yang ingin dicapai. Karena itu visi bisnis sebaiknya merupakan cerminan cita-cita bisnis Anda di masa 10-20 tahun yang akan datang.

Dalam menentukan visi, Anda juga harus realistis. Ukur kemampuan Anda dalam mengembangkan bisnis. Visi yang realistis akan lebih mudah diwujudkan dan dijalankan.

Visi bisa menjadi penyemangat. Karena itu, sebaiknya visi bisnis berisi kalimat yang bisa membangun antusiasme.

Visi juga sebaiknya dibuat untuk membentuk budaya perusahaan. Yang paling penting, visi harus mudah dimengerti oleh calon konsumen

Nah, ketika Anda sudah memiliki visi bisnis yang sedang Anda jalankan, langkah berikutnya adalah menyiapkan rencana dan strategi untuk menjabarkan visi tersebut.

Comments

comments

Share

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *