Ingin Bangun Wirausaha Sukses, lakukan 5 Langkah Ini!

wpc-dbs

Ingin Bangun Wirausaha Sukses, lakukan 5 Langkah Ini!

“It’s a marathon, not a sprint.” Begitulah gambaran yang diberikan Seth Goldman dan Barry Nalebuff dalam buku mereka, Mission in A Bottle, mengenai membangun sebuah wirausaha sukses. Gambaran tersebut bukan hanya bayangan kosong, namun didapatkan keduanya setelah membangun Honest Tea, sebuah wirausaha sukses bernilai ratusan juta dolar. Seperti halnya sebuah lari marathon, Anda bukan hanya memerlukan kecepatan dalam membangun wirausaha sukses. Dibutuhkan stabilitas, kerja sama yang baik, dan tentunya langkah yang tepat dalam mewujudkan wirausaha sukses.Bagi Anda yang baru memulai wirausaha, inilah 5 langkah membangun sebuah wirausaha sukses yang perlu Anda ketahui.

1. Kenali bisnis yang akan dibangun

Salah satu hal yang menjadi masalah ketika seseorang membangun bisnis adalah tidak adanya rasa senyawa antara dirinya dengan bisnis tersebut. Oleh sebab itu, hal pertama yang harus Anda lakukan saat membuat wirausaha sukses adalah dengan mengenali wirausaha apakah yang akan dibangun. Lakukan soul searching untuk menemukan kesesuaian yang akan menjadi motivasi Anda dalam menjalaninya.

Mengenali keuntungan yang akan diperoleh dan berusaha menentukan langkah yang tepat dalam membangun wirausaha sukses adalah hal penting. Namun, tidak kalah pentingnya, melihat kekurangan dari bisnis yang diinginkan juga penting. Saat itu, pastikan Anda juga telah menemukan cara yang tepat untuk mengatasinya.
 2. Buat persiapan

Melakukan persiapan bisnis demi membangun wirausaha sukses, bukan hanya tentang menyiapkan modal. Namun. Anda juga  perlu menemukan hal lain yang mendukung, misalnya rekan kerja yang tepat, strategi marketing yang dibutuhkan, serta sarana dan prasarana yang akan menunjang bisnis Anda. Buatlah daftar persiapan serinci mungkin dan catat semua perkembangannya hingga Anda menemukan peta yang jelas mengenai bisnis tersebut.

Namun, perlu dicatat bahwa dalam membuat persiapan juga dibutuhkan skala prioritas, seiring dengan tingkat kesuksesan bisnis tersebut. Tidak perlu membuat persiapan yang berlebihan untuk usaha dengan skala yang masih lebih kecil, Anda dapat mengalihkan kebutuhannya kepada hal yang lain. Misalnya, Anda memproduksi sebuah barang dengan jumlah permintaan yang masih sedang-sedang saja. Maka, kebutuhan akan mesin canggih yang memproduksi lebih banyak saat ini dirasa masih belum dibutuhkan. Oleh sebab itu, sesuaikan persiapan tersebut dengan kondisi saat ini.

3. Ciptakan brand image

Sebagai pebisnis, Anda adalah image dari Anda sendiri. Oleh sebab itu, berperilaku yang sesuai dengan harapan pelanggan saat melihat brand Anda juga penting. Bawalah sikap sebagai seorang pemilik dari wirausaha sukses, termasuk saat berjejaring (networking) dengan pebisnis lainnya. Dengan begitu, orang lain akan melihat bahwa Anda mungkin dapat menjadi partner bisnis mereka di masa depan.

Seiring dengan menunjukkan brand image dalam diri Anda, ini juga  saatnya mempersiapkan brand image yang sesungguhnya. Ciptakan citra mengenai bagaimana Anda ingin produk tersebut dilihat dengan mengedepankan kualitas dan kekhasan. Dengan begitu, pelanggan akan mulai tergerak untuk mencoba produk Anda dan melanggengkan hubungan dengan produk tersebut dengan menjadi pelanggan tetap.

4. Spread the news!

Memasarkan suatu produk, kini bukan lagi hal yang sulit. Anda dapat membuat startegi marketing yang tepat dengan melihat perkembangan wirausaha sukses lainnya dan kehidupan di sekitar. Misalnya dengan memasarkannya secara online dengan bantuan influencer. Tidak lagi perlu mengeluarkan biaya yang cukup besar untuk mengiklankan produk, Anda kini dapat melakukan strategi marketing secara online dengan biaya minim dan jangkauan yang cukup luas.

5. Analyse and repeat!

Setelah melakukan segala tugas dari bisnis Anda dengan baik, hal selanjutnya yang perlu dilakukan adalah menganalisis langkah yang Anda lakukan dalam membangun wirausaha sukses. Buatlah daftar pertanyaan yang perlu dijawab, misalnya apakah langkah yang pernah Anda lakukan sudah memberikan hasil maksimal atau apakah ada strategi yang perlu diubah. Untuk menjawab pertanyaan tersebut, tentunya saran dari para pakar bisnis dan berdiksusi dengan pelaku bisnis lain dapat berpengaruh dalam menentukan kesuksesan Anda di upaya selanjuntnya. Untuk itu, selau perkaya wawasan Anda mengenai bisnis dari tempat yang tepat, yakni DBS Business Class yang menyajikan informasi terkini mengenai dunia bisnis dan Anda pun dapat langsung berdiskusi dengan para pakar bisnis di Asia.

 Hal terakhir namun yang terpenting untuk membangun wirausaha sukses ini adalah dengan mengulang hal-hal yang baik. Tentu saja, bisnis bukanlah kegiatan sekali jalan. Sebaliknya, Anda perlu melakukannya kegiatan di atas berulang-ulang untuk mencapai tujuan mewujudkan wirausaha sukses tersebut

 

https://www.dbs.com/indonesia-bh/blog/live-smart/ingin-bangun-wirausaha-sukses-lakukan-5-langkah-ini.page

Comments

comments

Share

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *