Womanpreneur Community Berkesempatan Mengikuti She Trades Workshop Yang diselenggarakan oleh ITC UN & Facebook Indonesia

02 SheTrades-Facebook_Jakarta_Workshop - Banner sx

Haaai sahabat Womanpreneur, kamu mau ikutan Digital marketing yang materinya langsung dari Facebook ?

Ini topiknya , SheTrades Workshop: Digital Marketing and E-Commerce

Tanggal dan Tempat

5-6 Juli 2017, Jakarta, Indonesia…

naah kali ini WPC mendapatkan undangan khusus dari ITC UN ( International Trade Center United Nation ) yang Bekerja sama dengan Facebook Indonesia dalam program #SheMeansBusiness, serta didukung oleh Australian Aid, ITC mengadakan pelatihan pemasaran digital dan e-commerce bagi usaha mikro, kecil dan menengah yang dimiliki atau dipimpin oleh pengusaha perempuan di Indonesia. Kegiatan ini dilaksanakan sebagai bagian dari inisiatif ITC SheTrades melalui proyek “Pemberdayaan Ekonomi Perempuan di Negara-Negara Asosiasi Lingkar Samudera Hindia (IORA)”.

Tentang ITC

International Trade Centre (ITC) adalah badan internasional yang didirikan oleh Organisasi Perdagangan Dunia (WTO) dan Perserikatan Bangsa Bangsa (PBB). ITC membantu usaha kecil dan menengah di negara berkembang dan negara tertinggal untuk menjadi lebih kompetitif dalam pasar internasional, yang mana berkontribusi dalam pembangunan ekonomi yang berkelanjutan

Siapa yang berkesampatan mengikuti Workshop ini ?
untuk kali ini, diutamakan peserta yang bisnisnya berbasis Pariwisata dan tehnologi

utk bidang pariwisata

TourOperator (penyelenggara tour )
Tour Guides
penyewaan kendaraan
Catering
Restaurant
Event Coordination ( MICE )
budaya
Hotel/ akomodasi
pariwisata berbasis dampak lingkungan dan pemberdayaan ekonomi
souvenir & handicraft
ecotourism
wisata edukasi

dan hal lain yg turunan mendukung penguatan pariwisata Indonesia .

Kategori Tehnologi

Sofware development
Mobile development
web designer
software services
IT consulting
E commerce
Social media& digital marketing

Kapan diselenggarakannya ?

tanggal 5-6 Juli 2017
di EV Hive D.Lab

Common Space Lt. 2

Jl. Riau No. 1, Menteng, Jakarta

Agenda

Agenda

HARI 1

Hari pertama dari pelatihan ini akan membahas kiat pemasaran digital melalui Facebook dan Instagram. Topik yang akan dibahas terfokus pada strategi konten kreatif dan pertumbuhan audiens Anda. Pelatihan juga akan menerapkan teori ke praktik, terfokus pada penggunaan halaman bisnis untuk memasarkan produk dan jasa yang ditawarkan.

HARI 2

Hari kedua dari pelatihan ini akan difokuskan pada media dan fitur digital lainnya, terutama e-commerce sebagai potensi pengembangan usaha di tingkat internasional. Pelatihan akan dilengkapi dengan beberapa sesi interaktif untuk meningkatkan pengertian peserta tentang strategi pemasaran dan penjualan di pasar ekonomi digital internasional.

Pelatihan akan dilakukan dalam Bahasa Indonesia.

berita baiknya adalah.. member WPC mendapatkan kesempatan mengikuti workshop ini

peserta terbatas hanya 50

jika anda member WPC..pastinya perempuaaan yaak…segera daftar dengan format

Nama
bidang usaha
Alamat email

Pihak ITC UN akan menyeleksi pendaftaran anda

Setiap usaha hanya diperbolehkan untuk mengirimkan 1 (satu) orang perwakilan, dan dianjurkan agar mengirimkan pemilik/pimpinan usaha atau pegawai yang bertugas di bidang pemasaran/penjualan digital.

siap mengepakkan sayap memasuki pasar global ?

Comments

comments

Share

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *